Halaman

Rabu, 10 April 2013

Akses data waveform dari IRIS

Dapet email dari IRIS bahwa beberapa layanan dipindahin. Ada informasi menarik bahwa data waveform bisa diakses dari matlab. wew, ini informasi bagus buat orang yang belajar seismologi dan suka matlab macam gw. buat yang belum kenal IRIS (Incorporated Research Institution for Seismology) silahkan maen ke website resmi mereka di sini : http://www.iris.edu/

Kita langsung ke akses data waveform aja ya :) informasi dasar silahkan baca di sini : http://www.iris.edu/manuals/javawslibrary/matlab/

jadi sesuai info di sana gw donlot lah file java nya dari link yang ada di halaman tersebut. plus download juga file classdeff dari halaman yang sama : irisFetch.m

dan gw coba running script contoh berikut :

% make sure the java jar is in the path, this need only be done once per MATLAB session
javaaddpath('IRIS-WS-1.5.2.jar'); % or equivalent

% Fetch data form IRIS
%   args: Net, Sta, Loc, Cha, Starttime, Endtime [,quality][,includePZ][,verbosity]
mytrace=irisFetch.Traces('IU','ANMO','*','?HZ','2010-02-27 06:30:00','2010-02-27 07:30:00','includePZ')

% process the data : for example, plot it
% simple example: plot first trace
trace1 = mytrace(1);
sampletimes=linspace(trace1.startTime,trace1.endTime,trace1.sampleCount);
plot(sampletimes,trace1.data);
datetick;


sukses, hasilnya sama seperti di petunjuknya.



Maen-maen, mari kita coba download waveform dari gempa papua beberapa hari yang lalu.

edit sedikit scriptnya

% make sure the java jar is in the path, this need only be done once per MATLAB session
javaaddpath('IRIS-WS-1.5.2.jar'); % or equivalent

% Fetch data form IRIS
%   args: Net, Sta, Loc, Cha, Starttime, Endtime [,quality][,includePZ][,verbosity]
mytrace=irisFetch.Traces('II','KAPI','*','?HZ','2013-04-06 04:30:00','2013-04-06 05:15:00','includePZ')

% process the data : for example, plot it
% simple example: plot first trace
trace1 = mytrace(1);
sampletimes=linspace(trace1.startTime,trace1.endTime,trace1.sampleCount);
plot(sampletimes,trace1.data);
datetick;

Network II bearti pake GSN (global seismic network) stasiun KAPI ini adalah stasiun terdekat ke fokus gempa yaitu stasiun Kappang di Sulawesi. Check informasi stasiun di sini http://www.iris.edu/gmap/?net=II

?HZ adalah chanel yang mau diambil. ini channel BHZ, informasinya bisa dilihat di informasi stasiun juga.

dan kita dapatkan waveform gempa Papua 6 april yang lalu


mari kita lihat waveform gempa yang sama dari stasiun yang lebih jauh. kali ini stasiun Pallekele di srilanka.

Antara fasa P dan S lebih terpisah dan amplitudo gelombangnya juga 10 kali lebih kecil. Bener bearti, logis :) Berikut contoh ploting 3 channel dari stasiun KAPI Utara-Selatah, Timur-Barat, Up-Down.




Everything looks well, data waveform disimpan dalam bentuk struct di workspace matlab, sehingga mudah untuk di simpan atau dipanggil kembali serta di manipulasi lebih lanjut hehehehe.



Setelah gw pikir-pikir, sebegitu royalnya orang di sono bagi-bagi data biar bisa dipake bersama, diulik bersama, dipahami bersama. Lha... trus data dari stasiun BMKG yang bejibun di Indonesia mana? yaaaa adaaaaaaaa cuma aksesnya yang ga ada, lu kudu bikin surat, tandatangan pihak berwenang, kudu jelas kepentingannya apa, itupunnnn belum tentu dapet. Nah, dari IRIS gak penting kepentingan lu apa, orang datanya open lu bisa download dengan beragam cara yang paling berkenan di hati masing-masing. Duit BMKG ya dari pajak, kok gak open?? jangan tanya gw!! semua data open di 2025 katanya... ah, mari kita makan dulu janji-janji :) kalo lu orang BMKG dan kebetulan baca ini, kasih tahu gw... kali aja aksesnya bukan gak ada, gw nya kali yang gak tahu :p



Tidak ada komentar: